Youth Ambassadors For Peace 2019 Resmi Digelar
Brigjen TNI Hendri Paruhuman Lubis, Deputi Bidang Pencegahan, Perlindungan, dan Deradikalisasi Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) secara resmi membuka Youth Ambassadors For Peace 2019 yang diselenggarakan di Discovery Hotel & Convention Ancol Jakarta.
Kegiatan yang bertema Spreading Peace in Cyberspace ini merupakan yang pertama diselenggarakan secara internasional dengan mengundang perwakilan anak-anak muda penggiat perdamaian dari Filipina, Malaysia, Kamboja, Thailand, Vietnam, Brunei Darussalam, Singapura, dan Laos. “Penyebaran paham radikal sudah melalui dunia maya dan banyak sekali anak-anak muda yang sedang mencari identitas diri di dunia maya menjadi terpapar. Kita sebagai Duta Damai bertugas untuk memproduksi sebanyak-banyaknya konten positif untuk membendung paham-paham radikal itu,” ujar Hendri.
Hendri yang menjabat sejak 24 September 2018 ini mengungkapkan pentingnya membentuk duta damai dunia maya lintas negara. “Melalui internet informasi dapat tersebar dengan sangat cepat, termasuk informasi negatif. Maka kita juga harus berkolaborasi lintas negara untuk membendungnya. Saya berharap tahun 2020 kita bisa mengadakan kegiatan semacam ini tingkat dunia, termasuk Afrika dan Amerika,” kata lulusan Akademi Militer tahun 1986 ini.
Kegiatan yang dihadiri oleh 51 orang muda se-Asia Tenggara dan 65 peserta perwakilan Duta Damai dari 13 provinsi di Indonesia ini tak hanya menyajikan pemaparan materi dari orang-orang berpengalaman di bidang kontra narasi radikal tetapi juga memberikan workshop-workshop mengenai penulisan, information technology , dan desain komunikasi visual. Sehingga peserta dapat secara produktif dan berkala memproduksi konten-konten melawan narasi radikal di negaranya masing-masing.
Berdasarkan data pengguna internet yang menunjukan penggunanya berada di rentang usia muda, maka workshop-workshop tiga bidang itu diberikan oleh anak muda sendiri, yaitu para perwakilan Duta Damai dari 13 provinsi yang telah berpengalaman memproduksi konten sejak 2016. Selain memudahkan komunikasi antar mentor dan peserta, peer group workshop ini juga diharapkan dapat menghasilkan konten-konten yang kreatif dan fresh dari anak-anak muda.
Rencananya, kegiatan yang berlangsung selama 22-25 April 2019 ini akan dihadiri oleh Kepala BNPT Komjen Pol. Drs. Suhardi Alius, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi, Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, dan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Jenderal TNI Dr. H. Wiranto, S.H.
Tinggalkan Balasan